inijabar.com, Kota Cirebon - Guna mendukung dan mensukseskan program pemerintah dalam menekan laju angka Covid-19, serta sekolah bisa secepatnya melaksanakan pembelajaran tatap muka.
Sekolah Santa Maria Cirebon melaksanakan vaksinasi massal ke dua, kegiatan ini merupakan kerja sama Ikatan Alumni Santa Maria dan Polres Cirebon Kota. Ratusan Pelajar Sekolah Santamaria Kota Cirebon mengikuti vaksinasi massal.
Ketua Pelaksana Vaksinasi, Andrie Sulistio mengatakan, jadi vaksinasi ini untuk keluarga besar Santamaria, khususnya pelajar Sekolah Santamaria Kota Cirebon dari Pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) menerima vaksinasi, Minggu (4/9/2021).
Menurut Andrie, pihaknya hanya ingin mendukung dan mensukseskan program pemerintah dalam menekan angka Covid-19. Sehingga, anak didik khususnya di Sekolah Santamaria ini bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka kembali.
Selain vaksinasi dilakukan untuk pelajar, vaksinasi ini juga diberikan kepada orang tua siswa yang belum menerima vaksin. Kita targetkan 1300 vaksinasi ini dan untuk Tenaga Kesehatan (Nakes) dari ikatan alumni Santa Maria karena kita juga punya RS," jelasnya.
Dikatakan Andrie, dengan terbentuknya herd immunity untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap virus yang mewabah di tengah pandemi ini, vaksinasi merupakan ikhtiar dan upaya untuk melindungi diri dari sebaran virus Covid-19. (Fii)