inijabar.com, Kota Bekasi- Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bekasi Krisman menanggapi rusaknya bangku dan meja termasuk ruang kelas sekolah di SDN Bojong Menteng VII Rawalumbu dalam kondisi rusak dan tak bisa digunakan lagi.
Krisman menyatakan akan memanggil Kepala Bidang Pendidikan Dasar (SD) terutama soal pernyataan Kepsek SDN VII Bojong Menteng yang mengaku sudah berkali-kali mengajukan penyediaan meubeler, namun tidak direspon pihak Disdik.
"Nanti saya mau panggil kabid SD nya, apakah ada data pengajuan meubeler dari sekolah tersebut,"ucapnya melalui selularnya. Jumat (17/12/2021) malam.
"Saya tidak menyalahkan pihak sekolah. Disdik yang salah,"ujar Krisman.
Saat ditanya soal data valid jumlah meubeler sekolah SDN dan SMPN di Kota Bekasi yang rusak dan masih layak pakai. Krisman tidak menjawab secara tegas.
"Ruangannya dulu di rapihkan baru nanti dikasih meubelair. Akan diusulkan di tahun 2022,"pungkasnya.(*)