Usung Tagline Metamorphosis, Golkar Kota Bekasi Targetkan 3 Ribu Peserta Gerak Jalan Sehat HUT ke 58

Redaktur author photo




inijabar.com, Kota Bekasi-  DPD Partai Golkar Kota Bekasi akan menggelar Jalan Sehat dengan Berbagai macam hadiah serta Doorprize. Hadiah mulai dari sepeda motor, lemari es hingga puluhan hadiah lainnya. Jalan sehat tersebut ditargetkan akan diikuti ribuan peserta dari masyarakat Kota Patriot.


Hal itu diungkapkan, Bendahara Panitia yang juga Ketua Komisi 1 DPRD Kota Bekasi Faisal pada inijabar.com, Senin (10/10/2022). Menurut dia, acara tersebut dilaksanakan berkaitan dengan hari jadi Partai Golkar ke 58 pada 20 Oktober 2022 dan dilakukan serentak di setiap wilayah se Indonesia.


"Iya, acara ini dilakukan serantak se Indonesia pada hari Minggu tanggal 16 Oktober 2022. Di Kota Bekasi, kita targetkan 2 ribu sampai 3 ribu peserta yang berpartisipasi. Acara juga diisi dengan bakti sosial seperti donor darah, santunan dan juga bazar UMKM,"ungkap Faisal.

[cut]



Faisal menambahkan, pengurus DPD Golkar Kota Bekasi memiliki tagline sendiri, yakni bukan lagi Golkar Baru, tapi Golkar Siap Bermetamorfosis. Hal ini, kata dia, dikaitkan dengan sosok Ade Puspitasari selaku Ketua DPD Golkar Kota Bekasi yang selama ini dikatakan sosok baru.


"Kan selama ini teh Ade selalu dikatakan sebagai sosok baru. Nah sekarang kalimat 'baru' itu kita mau ganti dengan metamorfosa. Artinya, teh Ade menjadi tokoh yang bukan baru lagi tapi sudah bermetamorfosa menjadi kupu-kupu yang indah dan siap menjadi icon di Kota Bekasi,"bebernya.


Faisal berharap dengan kegiatan gerak jalan masal tersebut, akan menjadi momentum bagi Partai Golkar terutama di Kota Bekasi bisa menjadi partai yang dibutuhkan dan diandalkan oleh masyarakat.

[cut]



"Harapan saya, kegiatan ini bisa menjadi momentum bagi partai Golkar untuk bisa menjadi partai yang dibutuhkan dan diandalkan masyarakat,"ucapnya.


"Jadi buat warga Kota Bekasi, hayuu bersama-sama kita ramaikan acara Gerak Jalan HUT Partai Golkar ke 58, mulai pukul 06.00 wib sampai selesai,"pungkasnya.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini