![]() |
Sekretaris DPD PKS Ciamis Ade Amran |
inijabar.com, Ciamis- Sekretaris DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ade Amran mengakui meski cukup berat dalam pertarungan di Pemilu 2024. Namun partai nya bertekad menjadi pemenang dengan raihan lebih dari 7 kursi.
"Hari ini kita 7 kursi. Tentu kalau kita ingin menang di 2024 di Ciamis capaiannya harus lebih tinggi perolehan kursinya. Tentu bukan hal yang mudah,"ungkap pria yang juga menjabat sebagai Ketua komisi A DPRD Ciamis pada inijabar.com. Minggu (1/1/2023).
Tapi, Ade meyakini hal tersebut sangat mungkin kalau seluruh simpatisan, kader dan pengurus PKS Ciamis bersungguh-sunggu dengan upaya yang maksimal agar target itu tercapai.
"Tapi sangat mungkin kalau kita bekerja keras bagaimana upaya bersosialisasi dan komunikasi kepada masyarakat kemudian mengokohkan semua lini di PKS dengan kerja maksimal sebagaimana amanah dari Musyawarah Daerah PKS Ciamis,"tutur Ade.
"Konsolidadi dilakukan dan program-program kerja partai harus dilakukan secara maksimal,"tandasnya.(edo)