Ada 15 Bacalon Ketua KONI Kota Bekasi, Nama Besar Plt Wali Kota Tak Bikin Ciut Nyali

Redaktur author photo


Anggota DPRD Kota Bekasi asal Gerindra Ibnu Hajar Tanjung ikut mengambil formulir bacalon Ketua Koni Kota Bekasi 2023-2027

inijabar.com, Kota Bekasi- Panitia pendaftaran bakal calon (Bacalon) Ketua Umum KONI Kota Bekasi ditutup hari ini persis pukul 17.00 wib, Sabtu (11/2/2023).


Menurut catatan panitia ada 15 Bacalon yang telah mengambil formulir pendaftaran. Terakhir, Bacalon yang mendaftar ialah Agus Irianto yang merupakan Ketua Harian Perbasi Kota Bekasi.


Selanjutnya adalah pengembalian formulir pendafataran Bacalon Ketum KONI Kota Bekasi yang dijadwalkan pada tanggal 12-15 Februari 2023.


“Tahapan selanjutnya ialah tahap verifikasi berkas pada tanggal 16-17 Februari dilanjut pada tanggal 18-20 Februari sebagai tahapan perbaikan berkas. Selanjutnya pada tanggal 21 Februari yakni tahapan pendalaman materi Bacalon Ketum KONI Kota Bekasi sekaligus sosialisasi melakui media sosial,”ucap panitia pendaftaran Bacalon Koni Kota Bekasi 2023-2027, Nita.

[cut]


Ada dinamika menarik dalam momen pemilihan Ketua KONI kota Bekasi 2023-2027 ini dimana pada periode sebelumnya nama Abdul Rosyad atau biasa disapa Bang Yan berhasil melaju sendirian dan secara aklamasi terpilih periode ke 2 sebagai Ketua Koni Kota Bekasi.


Menariknya yakni meski salah satu bacalon merupakan kepala daerah atau Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto. Namun bukannya menciutkan nyali pendaftar, malah membuat banyak pihak berani menantang Tri menjadi orang nomer satu di Koni Kota Bekasi.


Menurut Pengamat Kebijakan Publik, Iskandar Sitorus, dinamika pencalonan Koni Kota Bekasi sebetulnya biasa saja kalau pun banyak yang mendaftar sebagai kandidat ketua, itu sebuah hal yang wajar.


"Namun ketika Plt Wali Kota Bekasi ikut mencalonkan diri menjadi Ketua Koni Kota Bekasi, lalu pendaftar bacalon nya malah bertambah itu yang unik. Artinya sosok Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto sama sekali tidak membuat mereka yang ikut daftar menjadi ciut. Ini yang menarik,"ucap pria yang juga berprofesi sebagai wartawan senior ini. Sabtu (11/2/2023).

[cut]


Terpisah, anggota DPRD Kota Bekasi asal Fraksi Gerindra Ibnu Hajar Tanjung (IHT) juga memutuskan maju dalam bursa calon Ketua KONI Kota Bekasi tersebut. 


Selain di latar belakangi ingin memajukan anak bangsa yang memiliki bakat olahraga di Kota Bekasi, dirinya juga ingin membangkitkan semangat para pemuda di bumi Patriot ini, khususnya di bidang olahraga. 


"Saya mendaftar calon Ketua Umum KONI Kota Bekasi karena saya ingin membangkitkan semangat olahraga para pemuda di bumi Patriot ini," jelasnya, Sabtu (11/2/2023).


Sebagai mantan altet bola voli tahun 1987, IHT mengaku, menitik beratkan kepada pembinaan para atlet dan hal ini nantinya bisa menjadi peningkatan prestasi para atlet di Kota Bekasi. 

[cut]


"Pembinaan untuk meningkatkan prestasi, menjadi perhatian utama saya sebagai calon Ketua Umum KONI Kota Bekasi," tegas IHT. 


Dirinya juga mendukung wacana bahwa yang memimpin KONI Kota Bekasi adalah sosok yang berpengalaman dan mengerti akan dunia olahraga. 


"Ya, kalau pengurus olahraganya ga ngerti olahraga, sama juga dengan seorang supir disuruh ngurusin pesawat, ya ga nyambung," tandasnya.


Berikut daftar nama – nama Bacalon Ketum KONI Kota Bekasi


1. Hj. Ekowati


2. Riad Oscha Chalik


3. Sudi Hartono


4. H. Choiril Astari


5. Markus Gea


6. Iswanto Faisal


7. Arif Rahman H.


8. Huda Sulistio


9. H. Suroyo


10. Tri Adhianto Tjahyono


11. Hedi Yustaja


12. Ibnu Hajar Tanjung


13. Agus Wildan Setiawan


14. Gilang Oktoriansyah S.


15. Agus Irianto

Share:
Komentar

Berita Terkini