![]() |
Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto saat rapat soal banjir yang terjadi di Kota Bekasi pada Minggu malam (19/2/2023) |
inijabar.com, Kota Bekasi - Melalui instagram pribadi nya Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto marahi anak buahnya terkait banjir yang mengepung di sejumlah titik di Kota Bekasi pada Minggu (19/2/2023) malam.
Sekedar diketahui, banjir yang melanda di Kota Bekasi tersebut di titik wilayah langganan banjir yang ironisnya telah dibangun polder air di sekitarnya, seperti banjir di Perumnas 3 Aren Jaya, dimana tak jauh di sekitar wilayah tersebut ada Polder Aren Jaya. Namun seolah tak berfungsi sama sekali.
Banjir yang menerjang Kota Bekasi 2 hari lalu membuat Plt. Wali Kota Bekasi Tri Adhianto tersebut langsung melakukan rapat koordinasi bersama dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi.
Dikutip melalui Instagram @mastriadhianto, Tri dengan nada emosi dengan jajaran di DBMSDA terkait komunikasi yang belum maksimal soal penanganan banjir terutama di Jalan Baru Underpass Bekasi Timur yang kelelep sampai 2 meter.
[cut]
"Bayangkan seorang kepala UPTD ga tau kalau Nusantara banjir. Bukan karena kepala UPTD yang laporan kesaya melainkan dari dinas DBMSDA," ucap Mas Tri sapaan akrabnya, Selasa (21/02/2023).
Dirinya menyinggung bahwa seorang pejabat itu harus peka terhadap permasalahan yang terjadi dilapangan apalagi menyangkut ketentraman dan kesejahteraan warga Kota Bekasi.
"Lokal itu adalah berjenjang, makanya tampilannya itu pejabatnya, tampilan pemimpinnya. Kalian tidak ada dilapangan saya relakan semuanya," Tegas Mas Tri.
Sebelumnya, banjir setinggi kurang lebih 2 meter di Jalan Baru Underpass Kecamatan Bekasi Timur yang mengakibatkan tersendatnya lalu lintas disana. (*)