Rakor Dapil Ke-3 Gelora Kota Bekasi Deklarasikan Anis Matta Capres 2024

Redaktur author photo

 Berita Rilis DPD Partai Gelora 



inijabar.com, Kota Bekasi - Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) menyelenggarakan Rapat Koordinasi Daerah Pemilihan (Rakor Dapil) Ke-3. Acara ini sekaligus menyatakan dukungan penuh terhadap Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta menjadi Bakal Calon Presiden (BaCapres)  Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.


Partai Gelora Kota Bekasi meyakini Anis Matta memiliki kapasitas dan narasi dalam memimpin Indonesia. Menurut Ketua Koordinator Dapil Kota Bekasi-Depok Dedy Miing Gumelar, Anis Matta layak memimpin Indonesia.


"Dari imaginasi saja sudah keliatan bila Anis Matta memiliki  narasi besar tentang Indonesia. Soekarno membawa Indonesia merdeka karena memiliki narasi besar bernama Indonesia merdeka, Nah, Anis Matta punya narasi Indonesia Negara Super Power," kata Dedy Miing Gumelar.


Ia menambahkan bila Anis Matta penggagas Indonesia negara Super Power Baru Dunia. Gagasan besar ini akan menjadikan imaginasi rakyat Indonesia semakin besar. Rakyat memiliki arah baru terhadap spirit dalam berbangsa dan bernegara.

[cut]


"Bila kita memiliki impian besar maka hal-hal kecil bisa selesai dengan sendirinya. Bila Indonesia menjadi negara super power maka persoalan ekonomi, kesehatan, pendidikan dan keamanan akan selesai dengan sendirinya," jelas Dedy Miing Gumelar.


Pada kesempatan yang sama Ketua DPD Partai Gelora Kota Bekasi, Ariyanto Hendrata  memastikan bila struktur Gelora Kota Bekasi dari PAC, DPC dan DPD siap memenangkan Anis Matta sebagai Calon Presiden.


"Sejak ditetapkan sebagai peserta Pemilu 2024, Gelora Kota Bekasi sudah siap ikut Pemilu. Dengan menjadikan Pak Ketua Umum Anis Matta sebagai calon presiden, struktur partai dan kader Gelora Kota Bekasi makin semangat bekerja," kata Ariyanto Hendrata.


Acara Rakor Dapil ini merupakan pertemuan rutin Bakal Caleg dari Partai Gelora. Rakor Dapil menjadi evaluasi sekaligus koordinasi Bakal Caleg dengan struktur partai Gelora Kota Bekasi.

[cut]


Dalam kesempatan tersebut Ketua Gelora Kota Bekasi Ariyanto Hendrata juga memberikan arahan kepada Bakal Caleg untuk meningkatkan intensitas pertemuan dengan masyarakat. Mendengar dan menyerap aspirasi dari Masyarakat.


Sementara itu Ketua Koordinator Pemenangan Jakarta Raya Triwisaksana meminta Gelora Kota Bekasi bekerja memenangkan partai secara efektif dan terukur. 


"Dengan kerja yang efektif dan terukur, saya yakin Gelora Kota Bekasi akan mengirim Bang Miing Bagito ke Senayan," kata Triwisaksana.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini