Bentuk Kordes dan Agen TPS, Caleg DPRD Ciamis H.Lili Sumantri Bertekad Dilantik Lagi

Redaktur author photo
Anggota DPRD Ciamis H.Lili Sumantri usai menggelar konsolidasi dengan pendukungnya.

inijabar.com, Ciamis- Caleg DPRD Kabupaten Ciamis H.Lili Sumantri melaksanakan sosialisasi dan konsolidasi dengan perwakilan pendukungnya dari berbagai desa pada Selasa malam (19/12/2023).

Pria yanh juga anggota DPRD Ciamis tersebut kembali maju sebagai Caleg dari dapil 1 yang meliputi kecamatan Ciamis, Sadananya, Cikoneng, Sindangkasih tersebut menyatakan, acara tersebut untuk kembali mematangkan menuju pemenangan di Pileg 2024.

"Jadi kita kumpulkan dari enam desa untuk menjadi Kordes (kordinator desa) dan agen di TPS untuk pemenangan Pak Iwan Bule sebagai Caleg DPR RI, lalu pemenangan untuk H.Abidin Caleg DPRD Provinsi, dan terutama saya Caleg DPRD Ciamis,"ungkapnya. Selasa (19/12/2023).

Kegiatan seperti itu, sambung H.Lili, akan dilakukan secara maraton. Ada 15 desa yang sudah dibentuk dari mulai Kordes sampai agent TPS.

"Dan 11 (desa) lagi tiap malam saya panggil di rumah saya,"ucapnya.

Selain itu, kata H.Lili, dirinya juga berharap Capres Prabowo-Gibran menang satu putaran.

"Saya yakin Prabowo Gibran menang satu putaran,"tegasnya.(edo)


Share:
Komentar

Berita Terkini