Iwan Bule Lepas Ribuan Peserta Jalan Sehat di Ciamis

Redaktur author photo
Caleg DPR RI Iwan Bule saat melepas peserta jalan sehat di Ciamis.

inijabar.com, Ciamis- Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra sekaligus Caleg DPR-RI Dapil X Jawa Barat (Kabupaten Ciamis, Kuningan, Pangandaran dan Kota Banjar) nomor urut 1 Mochamad Iriawan alias Iwan Bule menggelar acara Jalan Sehat. 

Kegiatan yang melibatkan ribuan masyarakat itu dilaksanakan di rest area Situ Cibubuhan, Desa Cibeureum, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Minggu (14/1/2024). 

Acara Bertajuk 'Jalan Sehat Bersama Iwan Bule' bertujuan untuk bersilaturahmi bersama masyarakat dan merupakan cita-cita Iwan Bule untuk bertemu masyarakat secara langsung khusunya di Panjalu dan Sukamantri yang biasanya hanya melintas saja. 

"Saya sekarang berada di Sukamantri bersama rekan saya Ketua DPC Gerindra Ciamis Pak Pipin melaksanakan jalan sehat bersama Iwan Bule kita ingin silaturahmi langsung bersama masyarakat ini. Saya sudah lama sekali ingin ke Panjalu dan Sukamantri karena biasanya suka lewat saja," kata Iwan Bule saat diwawancara.Minggu (14/1/2024).

Lebih lanjut, dalam kesempatan itu Iwan Bule menegaskan bahwa dirinya mendukung Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto karena merupakan partner. 

Selain itu, dia juga meyakini bahwa masyarakat sudah sangat mengenal sosok Prabowo Subianto serta mengenal kualitas serta kapabilitas dari Prabowo Subianto yang fokus kepada Negara, ikhlas kepada rakyat serta memiliki visi-misi yang jelas. 

"Presiden kita mendukung prabowo karena saya merupakan partner beliau. Masyarakat pasti sudah kenal Pak Prabowo yang sangat ikhlas kepada rakyat, kerja nyata jelas, tidak pernah menyudutkan orang meskipun beliau dibully juga tetap sabar. Susah nyari orang kayak beliau," jelasnya. 

"Mohon do'akan beliau semoga besok 14 Februari bisa memimpin dan memenangkan Pilpres satu putaran," kata dia, menambahkan. 

Kemudian, Iwan Bule mengungkapkan bahwa dalam jalan sehat yang bertajuk 'Jalan Sehat Bersama Iwan Bule' itu terdapat beragam hadiah doorprize menarik yang sudah disiapkan untuk masyarakat Sukamantri dan sekitarnya. 

"Pokoknya banyak hadiah menarik, terimakasih kepada masyarakat yang sudah ikutan berpartisipasi dalam kegiatan jalan sehat ini. Saya juga merasa nyaman di Sukamantri ini iklimnya sangat sejuk, masyarakat nya juga bersahaja," pungkasnya. 

Sementara itu pantauan di lokasi, ribuan masyarakat terlihat senang mengikuti acara jalan sehat bersama Iwan Bule tersebut. Sebelum acara jalan sehat dimulai ribuan masyarakat tampak riang gembira melakukan joget gemoy Prabowo yang tengah viral sosial media. 

Terlihat juga beragam hadiah doorprize menarik seperti sepeda motor, sepeda gunung dan kulkas terpampang diatas panggung yang akan diperuntukkan bagi masyarakat yang memenangkan doorprize pada acara jalan sehat bersama Iwan Bule.(edo)

Share:
Komentar

Berita Terkini