Dewan Ini Ancam Turun Aksi Jika Pj Walikota Bekasi Tetap Izinkan THM Buka di Bulan Puasa

Redaktur author photo

inijabar.com, Kota Bekasi- Maklumat yang dikeluarkan Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad tentang diperbolehkannya tempat hiburan malam (THM) di Kota Bekasi buka di bulan Ramadan hanya dibatasi waktunya saja.

Anggota DPRD Kota Bekasi Arif Rahman Hakim menyesalkan keluarnya surat maklumat tersebut dengan dalih sebagai Kota Toleransi.

"Saya sebagai anggota Fraksi PDIP, saya juga ketua Komisi 2 DPRD kota Bekasi, dan saya sebagai warga Kota Bekasi menyesalkan keluarnya maklumat atas izin tempat hiburan malam buka di bulan ramadan,"ucapnya. Sabtu (9/3/2024).

Arif mengingatkan Pj Walikota Bekasi Raden Gani bahwa belum pernah izin seperti itu dilakukan Walikota Bekasi sebelumnya. Padahal saat itu Kota Bekasi sudah dinobatkan sebagai kota toleransi.

"Bekasi ini diperjuangkan oleh KH.Nur Ali dengan semangat kemerdekaan dan persatuannya. Maka tolong hormati juga itu,"tuturnya.

Arif juga mendesak Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad untuk menarik surat maklumat tersebut apapun dalih nya dan jangan bikin gaduh terus.

"Saya meminta pak Pj Walikota Bekasi untuk menarik surat maklumat itu. Kamu ummat Islam di Kota Bekasi akan turun melawan jika surat maklumat tersebut tidak ditarik,"ancam pria yang akrab disapa ARH.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini