Akibat Longsor, Exit Tol Parungkuda dari Jakarta ke Sukabumi Ditutup

Redaktur author photo

 

Lokasi longsor di Tol Bocimi KM 64 sukabumi

inijabar.com, Sukabumi- Dampak dari kejadian longsor yang di kilometer 64 Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi), Rabu (3/4/2024) malam. Akhirnya akses kendaraan menuju exit tol Parungkuda masih ditutup hingga Kamis (4/4/2024) pagi. 

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham  menyatakan, akses exit tol ditutup dari arah Jakarta ke Sukabumi maupun sebaliknya.

"Pintu tol exit Parungkuda hingga pagi ini Kamis tanggal 04/04/24 masih ditutup pada kedua lajur baik dari Jakarta ke Sukabumi maupun sebaliknya,"ungkapnya. Kamis (4/4/2024).

Seluruh arus lalu lintas, kata dia, dialihkan ke exit Tol Cigombong Cicurug. Pada pukul 08.00 WIB akan dilakukan inspeksi pemeriksaan longsor dari pihak pengelola tol.

 


Selanjutnya pada pukul 09.00 WIB akan terdapat pengumuman dari pihak pengelola tol tentang keputusan apakah pintu tol tersebut bisa digunakan atau tidak.

Menurut Abraham, terdapat satu unit mobil yang terperosok dan sudah ditangani. Dipastikan tidak terdapat korban jiwa dalam peristiwa tersebut. 

Saat kejadian, lanjut dia, telah dilakukan penutupan arus tol sebelum lokasi. Kendaraan dari Bogor dikeluarkan di exit tol Cigombong, dan kendaraan dari Sukabumi tidak masuk exit tol Parungkuda, dilewatkan arteri dan masuk tol di gate Cigombong.

Sebelumnya diberitakan, bencana longsor terjadi di area kilometer 64 Tol Bogor- Cianjur- Sukabumi (Bocimi), Rabu (3/4/2024). Akibat peristiwa itu, satu unit mobil masuk ke dalam jurang.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini