Warga Bantah Ada Premanisme di Apartemen Kemang View Pekayon

Redaktur author photo

 

Ketua PWAKV Ali Khan (tengah) bersama Penasihat PWAKV Greg Subiakno (jaket coklat) didampingi jajaran pengurus.

inijabar.com, Kota Bekasi- Isu premanisme yang muncul di Apartemen Kemang View Pekayon dibantah oleh warga apartemen yang tergabung dalam Perkumpulan Warga Apartemen Kemang View (PWAKV).

Menurut Penasihat PWAKV Greg Subiakno, selama ini di apartemen tersebut aman-aman saja dan tidak ada premanisme.

"Kalau dari dulu perkelahian ini ada sesekali, tapi itu pun bukan premanisme. Makanya maksud premanisme nya itu apa,"ujar Greg pada media. Rabu (29/5/2024).

Dia menjelaskan, keributan biasanya pribadi penyewa kadang juga dengan orang luar, atau dengan temannya. Biasanya laporannya yang diterima begitu.

Kalau dibangun narasi adanya premanisme, warga penghuni Apartemen Kemang View tidak merasa  aman-aman saja.

"Kami tidak merasa ada premanisme di sini (kemang view). Bisa ditanya juga ke warga yang lain,"tegas Greg.

Senada dikatakan  Ketua PWAKV Ali Khan yang menyebut Apartemen Kemang View aman dan tidak ada premanisme.

"Intinya Apartemen Kemang View ini aman ya. Dan boleh yang lain datang ke sini (Kemang View) untuk melihat langsung. Tidak ada premanisme. Kalau ada perkelahian itu persoalan individu,"tandasnya.

Sebelumnya beredar video berisi perkelahian di Apartemen Kemang View Pekayon. Dari kejadian tersebut beredar juga narasi seolah-olah itu aksi premanisme.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini