Jaga Kondusifitas Malam Hari, Polsek Rawalumbu, TNI, Satpol PP Giat Gabungan

Redaktur author photo
Jajaran Polsek Rawalumbu beserta TNI dan Satpol PP lakukan patroli gabungan malam hari.

inijabar.com, Kota Bekasi- Berdasarkan data dan juga catatan pada periode akhir tahun 2023, Polres Metro Bekasi Kota mencatat angka kriminalitas di wilayah Kota Bekasi mencapai 774 kasus. 

Bekasi yang tak ramah saat larut malam. Ungkapan tersebut seperti menjadi paradigma yang sudah melekat khusus nya bagi masyarakat Kota Bekasi sendiri. Maka dari itu Polres Metro Bekasi Kota beserta jajaran nya semakin giat lakukan giat dan patroli malam di beberapa titik rawan wilayah hukum Kota Bekasi.

“Seperti giat yang kami lakukan oleh Polsek Rawalumbu dengan skala besar pada Rabu (5/6/2024) malam yang melibatkan tiga pilar mulai dari Polri, TNI, Satpol PP dan di tambah pula oleh Pokdar Kamtibmas. Jadi kekuatan hingga 75 anggota gabungan antara TNI, Polri, Unsur Kelurahan / Kecamatan, Satpol PP hingga Pokdar Kamtibmas,” ujar Wakapolsek Rawalumbu AKP Subianto.

Subianto menjelaskan, untuk kawasan yang menjadi sasaran giat malam ini meliputi wilayah hukum Polsek Rawalumbu, khusus nya ada dua kecamatan. 

"Dimulai dari SPBU Jl. Cut Meutia, kemudian rute nya Jl. Cut Meutia, Jl. Kartini, Jl. Agus Salim, Jl. Pahlawan, Jl. Hj Martono, Jl. Raya Jatimulya dilanjutkan ke Jl. Caringin, Flyover Cipendawa dan kemudian di lanjutkan lagi hingga perbatasan Jatiasih, dan kemudian tim akan balik arah menuju Polsek Rawalumbu untuk Apel lanjutan dan konsolidasi,"tuturnya.

Target dari giat ini sendiri, kata dia, bertujuan untuk menekan gangguan Kamtibmas. Terutama terkait maraknya aksi tawuran dan begal yang kerap dilakukan oleh anak-anak remaja. 

"Tentunya hal ini juga menjadi atensi semua karena memang sudah saatnya wilayah hukum Kota Bekasi untuk menekan, mengurangi hingga bahkan tidak ada lagi aksi ‘Street Crime’ (kejahatan jalanan) lainnya di wilayah hukum Kota Bekasi,"ucapnya.

Subianto juga menjelaskan, giat ini sendiri tidak hanya malam ini saja, karena akan terus berkelanjutan.

"Ini memang diawali dari sekarang, sebetulnya sebelum-sebelumnya jajaran Polsek Rawalumbu sendiri juga sudah melaksanakan Patroli dengan skala besar, namun khusus malam ini kekuatan lebih di tingkatkan. Kemudian tentunya kegiatan ini juga akan berkesinambungan. Untuk selanjutnya akan dilanjutkan dengan Patroli seperti biasa oleh Unit Patroli dan tentunya juga Piket Buser akan melakukan kegiatan untuk mengantisipasi kejahatan jalanan lainnya,"pungkasnya. (M. Rizky Akbar)

Share:
Komentar

Berita Terkini