Petugas Damkar Kota Bekasi saat memadamkan api yang membakar sejumlah tenant di Mall Revo Pekayon. |
inijabat.com, Kota Bekasi- Kebakaran hebat terjadi di Mall Revo Pekayon Bekasi Selatan pada Sabtu (22/6/2024) sore jelang malam sekira pukul 17.40 wib.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kota Bekasi Aceng Solahudin mengungkapkan, penyebab kebakaran belum diketahui.
Namun api berasal dari dapur Restoran Gokana yang berada di lantai dasar (under ground). Dalam kebakaran itu tidak ada korban jiwa.
Damkar sendiri, kata dia, menurunkan 8 unit armada untuk memadamkan api yang melalap beberapa unit di lantai satu Mall Revo.
Retauran Gokana ini lah yang ludes terbakar di Mall Revo Pekayon. |
Berkat kesigapan petugas Damkar Kota Bekasi akhirnya api pun perlahan dapat diatasi.
"Api sudah dapat dikendalikan (saat ini) dalam proses pendinginan,"ucap Aceng saat dikonfirmasi melalui selularnya. Sabtu (22/6/2024) malam.
Untuk penjelasan lebih detail soal penyebab kebakaran akan disampaikan nanti setelah kondisi aman.(*)