Dibilang Tak Cocok, Uu Minta Tri Berkompetisi Lebih Sehat

Redaktur author photo
Bacalon Walikota Bekasi Uu Saeful Mikdar

inijabar.com, Kota Bekasi - Pernyataan Bakal Calon Walikota Tri Adhianto yang menyebut potensi koalisi dengan para Bacalon dari Partai Golkar seperti Nofel Saleh Hilabi, Faisal dan Uu Saeful Mikdar

Dari ketiga nama tersebut, Tri menyatakan kemungkinan kecil berpasangan dengan Uu Saeful Mikdar.

Tri Adhianto mengatakan hal tersebut saat dikonfirmasi awak media usai menerima surat rekomendasi dari PAN pada Sabtu (20/7/2024).

"Saya kira juga bukan saja Nofel, hari ini banyak di flyer juga ada Faisal, saya kira kita jalan aja. Uu juga, tapi Uu engga sama saya, spanduknya engga barengan saya," kata Tri.

Sementara, Uu Saeful Mikdar yang telah mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bekasi tersebut menjawab dengan gaya politisi.

"Saya berterimakasih kepada Pak Tri, mari kita bersaing dan berlomba lebih sehat, untuk terus berkarya bagi kebaikan dan kemajuan Kota Bekasi yang madani ke depan,"ucap Uu Saeful Mikdar dikutip dari bekasi satu.

Uu sendiri tercatat sebagai salah satu penerima surat tugas dari Partai Golkar sebagai Bacalon Walikota Bekasi. 

Pria berambut putih ini satu-satunya Bacalon Walikota Bekasi yang kabarnya didukung Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi Ade Puspitasari. Ini dibuktikan saat Uu hadir berseragam jas kuning menemani Pengurus DPD Golkar Kota Bekasi menerima pengurus PSI Kota Bekasi beberapa hari lalu.

Saat ini, kata Uu, lebih memilih fokus terjun ke masyarakat untuk melihat kondisi nyata yang ada di Kota Bekasi. Sehingga, tak salah kalau banyak aspirasi yang diakomodir saat berada di tengah masyarakat. 

"Saya ingin fokus untuk persiapan saya, salah satunya terjun ke mayarakat langsung," tegasnya.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini