Nostalgia, PAN dan PPP Kota Bekasi Resmi Bentuk Fraksi Amanah Pembangunan

Redaktur author photo
PAN dan PPP Kota Bekasi saat mendeklarasikan koalisi Fraksi Pembangunan DPRD

inijabar.com, Kota Bekasi- Resmi sepakati koalisi dalam satu fraksi di DPRD Kota Bekasi. PAN Kota Bekasi dan PPP Kota Bekasi ulangi sejarah koalisi tahun 2009. Jumat (12/7/2024).

Sekedar diketahui PAN Kota Bekasi dalam Pemilu 2024 lalu memperoleh 5 kursi DPRD Kota Bekasi dan PPP Kota Bekasi memperoleh 2 kursi, jadi total dari koalii tersebut 7 kursi.

Ketua DPD PAN Kota Bekasi Fatur R Duata mengatakan, koalisi PAN dan PPP di DPRD Kota Bekasi seperti mengulang sejarah tahun 2009 dengan nama Fraksi Amanat Persatuan.

"Terpenting ibarat satu rumah, kita (PAN dan PPP) harus kompak dan utuh. Jangan lagi ada coba-coba berkhianat. Komitmen saling menjaga harus dipegang teguh. Ibarat orang yang dipegang omongannya, kalau hewan dipegang buntutnya. Jadi harus kompak,"ujarnya. Jumat (12/7/2024).

H.Fatur juga berharap, koalisi fraksi ini semoga bisa bersama-sama berkontribusi untuk pembangunan kota Bekasi.

"Koalisi ini diharapkan bisa menjadi kekuatan untuk berkontribusi pada pembangunan Kota Bekasi,"harapnya.

"Jangan Fraksi Persatuan lah namanya, kita kan sudah bersatu jadi namanya Fraksi Pembangunan aja. Kita membangun Kota Bekasi bersama-sama,"sambung H.Fatur.

Senada dikatakan, Ketua DPC PPP Kota Bekasi H.Sholihin, bahwa koalisi PAN dan PPP bukan hal yang baru. Pasalnya sudah pernah bekerjasama bersama-sama sebelumnya.

"Kita sudah sama-sama saling mengenal dan pernah bekerjasama baik di legislatif maupun di Pilkada sebelumnya. Jadi ini merupakan kekuatan untuk membangun Kota Bekasi,"ujar pria yang akrab disapa Gus Shol ini.

Namun demikian untuk koalisi di Pilkada kedua partai ini belum secara tegas menyatakan sama-sama dalam mengusung calon walikota dan calon wakil walikota Bekasi.

"Biar aja orang menebak-nebak, yang penting pelan-pelan kita jalani proses politiknya,"kata H.Fatur.(putri*)



Share:
Komentar

Berita Terkini