2 Pria Dibacok Segerombolan Orang Berhasil Diamankan Patroli Polsek Jalancagak Subang

Redaktur author photo
Petugas Patroli Polsek Jalancagak Subang saat mengamankan gerombolan pembacok 2 pria.

inijabar.com, Subang -  Petugas patroli dari Polsek Jalancagak mengamankan pelaku pengeroyokan  di jalan pinggir kantor Desa Kasomalang Kulon Kecamatan Jalancagak Kabupateb Subang sekira jam 23.00 WIB, 

Kapolsek Jalancagak Kompol Acep Hasbullah menjelaskan, pengeroyokan terhadap korban inisial RW (30) dan KM (19) yang dilakukan oleh Pelaku inisial AP beserta kawan-kawannya, pada Sabtu (12/10/2024) malam.

Kronologi kasus berawal ketika korban bersama rekan-rekannya konvoi pulang menggunakan sepeda motor menuju Cijambe.

Tepat di Jalan Raya Pasar Kasomalang, tiba-tiba korban dan teman-temannya dikejar oleh pelaku yang menggunakan sepeda motor Ninja RR warna hijau, dan di jalan depan kantor Desa Kasomalang Kulon, korban yang saat itu dibonceng temannya dipepet pelaku, dan langsung dibacok serta ditikam pelaku dari arah belakang menggunakan sajam sebilah celurit. 

Akibat dari kejadian tersebut, korban (RW) mengalami luka robek di bagian punggung sebelah kanan dengan panjang 7 cm, lebar 1 cm, tembus hingga tulang belikat tergores dan menjalani perawatan. 

Sedangkan teman korban (KM) mengalami beberapa luka bacok dibagian perut dan disekitar tulang rusuk hingga menjalani perawatan dan harus dirujuk ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, para pelaku saat ini masih di amankan di Mapolsek Jalancagak berikut barang bukti berupa 3 buah senjata tajam (sajam), 2 buah Handphone, dan 10 Unit Motor 14 Orang Pelaku. (SriMS).

Share:
Komentar

Berita Terkini