Deklarasi R1HS, Lukman Hakim Optimis Heri-Sholihin Pimpin Kota Bekasi 2024-2029

Redaktur author photo
Ketua R1HS Lukman Hakim berpose bersama Calon Walikota Bekasi nomor urut 1 Heri Koswara.

inijabar.com, Kota Bekasi- Deklarasi Relawan 1 Heri Koswara (R1HS) yang dinakodai Lukman Hakim yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PAN Bekasi Utara membuktikan keseriusannya dalam memenangkan pasangan calon Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi. Kamis (7/11/2024).

Selain dihadiri lebih dari ratusan relawan R1HS. Hadir juga Calon Walikota Bekasi nomor urut 1 Heri Koswara didampingi mantan Sekda Kota Bekasi Tjandra Oetama serta tokoh masyarakat dan ulama setempat.

Lukman Hakim yang akrab disapa Bang Alex Ziblo ini mengungkapkan, dibentuknya R1HS atas kesadaran dan keinginan yang besar untuk mendapatkan pemimpin yang amanah dan tidak terpapar kasus-kasus korupsi.

"Kota Bekasi saat ini krisisi kepemimpinan. Pemimpin sebelumnya jauh dari sifat amanah seperti yang diperintah agama,"ujar Bang Alex Ziblo. Kamis (7/11/2024) malam.

Dia juga menyatakan, pasangan Heri- Sholihin merupakan orang yang tepat untuk memimpin Kota Bekasi. Apalagi sebagai orang asli Bekasi, dirinya pasti mendukung Heri Koswara yang juga kelahiran asli Bekasi.

"Saya kan orang Bekasi asli, pastinya senang jika ada orang Bekasi yang maju mencalonkan diri sebagai walikota Bekasi,"tuturnya.

Bang Alex juga mengaku  optimis, pasangan Heri-Sholihin akan mendapatkan suara terbanyak dari masyarakat Bekasi Utara.

”Saya yakin Pak Herkos di Bekasi Utara, saya rasakan mendapatkan suara lumayan. Ya unggulah dibanding paslon-paslon yang lain. Karena saya lihat dari antusias masyarakat, sampai sekarang saya lihat ini luar biasa,” ucapnya.

Terkait strategi R1HS untuk memenangkan pasangan calon Heri-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi, Alex mengungkapkan, terus melakukan pendekatan dengan tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan juga alim ulama terutama yang asli Bekasi.

“Kami turun, pertama pendekatan dengan tokoh-tokoh masyarakat dengan kyai, ulama, terus dengan RT, RW, pendekatan terus. Setiap hari mereka jalin komunikasi dengan tim-tim yang ada saat kita menjadi caleg di 2024 ya, tim-tim inilah yang sekarang turun ke lingkungan ke masyarakat,”tandasnya.(firman)

Share:
Komentar

Berita Terkini