Ronny Hermawan Harapkan Warga Jabar Usai Pencoblosan Kembali Bersatu

Redaktur author photo
Anggota DPRD Jawa Barat Ronny Hermawan

inijabar.com, Kota Bekasi- Satu hari menjelang pencoblosan Pilkada serentak khususnya di Jawa Barat pada hari Rabu 27 November 2024 masyarakat dihimbau agar menggunakan hak pilih nya dengan datang ke TPS yang telah ditentukan.

Hal itu dikatakan Anggota DPRD Jawa Barat Ronny Hermawan. Menurut politisi asal Partai Demokrat ini, Pilkada merupakan momentum masyarakat menentukan pilihan sosok pemimpin daerah sesuai pilihannya.

"Biarpun beda-beda pilihan tapi setelah Pencoblosan kita harus saling merangkul kembali lupakan kompetisi yang terjadi dan mari bersatu untuk Bekasi lebih maju dan rakyat Jawa Barat makin sejahtera,"ujar pria yang akrab disapa Kang Ronny ini. Selasa (26/11/2024).

Dia juga mengingatkan masyarakat untuk tidak golput dan ikut terlibat aktif dalam proses politik kepemimpinan daerah.

Share:
Komentar

Berita Terkini