Siswi MTS Darussalam Ciamis Ini Raih Juara 3 Lomba Solo Vocal Religi Tingkat SMP Se Jabar

Redaktur author photo
Siswi MTs Darussalam Ayesha Shakira saat mengikuti lomba vocal Religi tingkat SLTP se Jabar.

inijabar.com, Ciamis- Kepala Mts Darussalam KH. Fadli Yani Ainusyamsi, sekaligus sebagai Pimpinan Ponpes Darussalam Ciamis mengaku bangga atas raihan prestasi siswa-siswi nya.

Salah satunya yang baru saja diraih Lomba  Solo Vocal Religi Se Jawa Barat tingkat SLTP yang dilaksanakan Al Ma'soem Bandung pada Minggu (3/11/2024).

"Alhamdulillah pada event lomba solo vocal religi se jawa Barat tingkat SLTP yang diselenggarakan tadi pagi di SMA Al Ma'soem Bandung. Mereka yang mewakili Mts Darussalam meraih prestasi yaitu Ayesha kelas IX Mts juara 3, Indriani kelas VIII harapan 1 dan Rafli kelas VII harapan 2,"ujar Fadli.

"Anak-anak didik kami selain digembleng pendidikan agama, kami selalu membina pengembangan para siswa dalam potensi-potensi seni dan diberikan ruang dalam mengembangkan bakat tersebut melalui event-event lomba untuk meraih prestasi,"tuturnya.

Prestasi ini, kata dia, diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi siswa lain untuk terus berkarya dan berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik. 

Ayesha merupakan  putri ke 2 dari Kepala RA Darussalam Lili Herlina, yang mengaku ikut bangga dengan prestasi puteri kesayangannya.

"Alhamdulillah anak saya punya bakat seni yang luar biasa, selain berprestasi dalam lomba-lomba vocal, Ayesha juga mempunyai karya singel lagu 'Tak Bisa Lupa' yang bisa didengarkan di Youtube Ayesha Shakira,"tandasnya.(edo)

Share:
Komentar

Berita Terkini