Di PHK Karena Covid, Ketua RT Ini Pilih Bisnis Ternak Burung Kicau

Redaktur author photo
Muhammad Farid peternak burung kicau

inijabar.com, Kota Bekasi- Pria yang  pernah di PHK oleh pabrik tempatnya bekerja karena alasan Covid ini, akhirnya mencoba peruntungan menjadi peternak burung kicau.

Pemilik nama Muhammad Farid (54).ini mengaku menjadi peternak burung kicau untuk meneruskan kehidupan diri dan keluarganya.

Farid yang juga menjabat sebagai Ketua RT 09 RW 15 Perumahan Taman Galaxi Kelurahan Jakasetia Kecamatan Bekasi Selatan ini mengaku jabatanya tersebut hanya keinginan untuk memgabdi pada lingkungan dan masyarakat di wilayahnya.

"Saya berternak burung kicau untuk memenuhi kebutuhan keluarga sedangkan  jabatan saya sebagai RT kan hanya mendapatkan uang operasional lingkungan, dari pada saya mengunakan dana tersebut untuk kebutuhan pribadi mending saya ternak burung kicau," ucapnya saat disambangi di rumah nya.

Dia mengakui usianya tidak muda untuk mancari pekerjaan sudah tidak mungkin karena di Indonesia  khususnya kota Bekasi untuk pekerja minimal usia produktif.

Awalnya, kata Farid, tidak ada niat beternak burung kicau, tapi karena dana oprasional untuk RT itu terbatas, membuatnya memutar otak untuk bagaimana bisa membantu masyarakat secara maksimal, 

Akhirnya dia berfikir untuk mencoba ternak burung kicau seperti Cucak Ijo, Kolibri dan Kenari. Dari yang awalnya hanya hobi kini Farid mampu membantu keuangan keluarga dan masrakat di wilayahnya.

"Ya Alhamdulillah selain bisa memenuhi kebutuhan pribadi saya juga bisa membantu masyarakat di wilayah walaupun masih terbatas yang penting saya tidak meyalahgunakan biaya operasional lingkungan,"ungkapnya.

Perlu di ketahui Muhamad Farid Masi ingin megembangkan usahanya tersebut agar bisa membantu masyarakat di wilayahnya. Dia juga sudah mencoba mengajukan bantuan modal usaha Ke BAZNAS Kota Bekasi tapi malah dikatakan brogram itu belum bisa dijalankan.(firman)

Share:
Komentar

Berita Terkini