![]() |
Silaturahmi Akbar PPDI Kabupaten Ciamis |
inijabar.com, Ciamis- Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Ciamis, menggelar Silaturahmi Akbar yang dilaksanakan di Aula Dinas Pendidikan Ciamis pada Kamis (17/4/2025) yang dihadiri Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dan unsur Forkopimda di Kabupaten Ciamis.
Ketua PPDI Kabupaten Ciamis Ahmad Himawan mengatakan, ketiga organisasi desa di Ciamis ini siap memberikan input dan masukan kepada Bupati Ciamis Herdiat Sunarya.
"Pemerintah desa hari ini sedang di hadapkan dengan program dan kebijakan baru pemimpin negeri dan juga propinsi,"ujarnya.
Di pemerintahan pusat, Presiden Prabowo dengan program MBG (Makan Bergizi Gratis), program ketahanan pangan, dan Koperasi Desa.
"Ini kan 'memaksa' pemerintahan desa untuk mensukseskan program di atas, meski idealisme dan kenyataan di desa nampak sulit, tetapi selama nama nya pemerintahan, maka Pemdes tetap harus menyukseskan program tersebut," ungkapnya.
Begitu juga dengan konsep dan program kerja Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, yang suka atau tidak suka mudah atau berat, harus disukseskan.
"Pemdes harus bisa beradaptasi dengan gaya kepemimimpinan beliau (Dedi Mulyadi) karena kita yakini tujuan seluruh pemimpin adalah menghadirkan kesejahteraan untuk warga nya,"ucapnya.
Di tingkat pemerintahan Kabupaten Ciamis, kata Himawan, pihaknya mengapresiasi Herdiat Sunarya selaku bupati Ciamis yang menunjukan keberpihakan terhadap desa.
"Kami harus mengapresiasi dan berterima kasih atas keberpihakan Pak Bupati terhadap desa khusus nya perangkat desa. Siltap tepat waktu, Payrol langsung ke rekening, dan terbitnya NIPD adalah bukti Bupati Ciamis adalah Bupati PPDI,"ujarnya disambut tawa yang hadir.
Himawan menegaskan PPDI sebagai organisasi profesi, menjadi wadah aspirasi, sebagai jembatan informasi, juga sebagai pelindung dan pengayom bagi perangkat desa.(diki)